BLognya Mas Fariz

Learning, Researching, Entrepreneuring, Teaching, Motivating and Inspiring People

  • Kategori

  • Arsip

Menginap Bersama Teman di Perpustakaan

Posted by myselfengginer pada 18 Januari 2010

Hari itu matahari nampak malu dan ingin bersembunyi, waktu sudah menunjukan 17.00 WIB saya-pun bermaksud pulang, setelah seharian bertugas diperpustakaan sebagai Pustakawan Muda(PM). Saat hendak melangkahkan kaki, saya dan teman saya dicegat di depan pintu perpus, ternyata kunci perpustakaan terbawa pulang oleh ibu petugas perpus dan mencari petugas sekolah yang menyimpan kunci-pun ternyata setelah ditanyakan sama alias tidak punya kunci perpus.:-x

Tentu saja kami kebingungan karena gembok ga bisa dibuka apalagi buat ngunci perpus, akhirnya saya dan seorang lagi teman saya yang sama-sama PM disuruh untuk menginap di perpus, setelah dipikir, ditimba, direbus akhirnya saya menyetujuinya. :mrgreen:

Langit sudah berwarna hitam, bintang-bintang sudah bertaburan membentuk sebuah makna,  saya dan teman masih berada di ruang perpustakaan untuk menginap. Senang sekali perpus ini selain hanya menyediakan buku-buku juga memiliki TV dan DVD player sebagai media tambahan bagi siswa, Menjadi kuncen alias penjaga kubur eh penjaga perpus malam ini benar-benar baru saya rasakan, tentu saja saya tidak menyia-nyiakan kesempatan ini. Setelah puas membaca buku-buku yang berbobot, untuk mengisi waktu dimalam itu saya dan teman hendak menonton salah satu film keluaran Barat berjudul “The Constantine”, sebuah film yang luar biasa dengan kecanggihan visual dan sound yang mantab. 😮

Kami pun menonton dengan antusias karena alur cerita yang dari awal sudah membuat mata serasa tak ingin berkedip. Iblis-iblis yang dari awal sudah ditampakan, constantine yg ternyata seorang pemburu iblis sungguh menarik untuk ditonton ending-nya pun terasa pas sekali. Tak terasa waktu sudah menujukan 23.30 WIB rasa kantuk sudah mulai mewarnai mata ini, dan akhirnya tidur dibawah atap perpustakaan.

3 Tanggapan to “Menginap Bersama Teman di Perpustakaan”

  1. […] Komentar (RSS) « Menginap Bersama Teman di Perpustakaan […]

  2. salam kenal mas, kami juga biasanya nginap dikantor

Tinggalkan komentar